PTS GENAP MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IX
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP
MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IX
TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Jangan di klik gambar berikut
Soal Uraian
Soal No. 01
Sebuah karton berukuran tinggi 30 cm dan lebar 20 cm. Budi menempelkan sebuah foto sehingga sisa karton di sebelah kiri, kanan, atas foto adalah 2 cm.
Jika foto dan karton sebangun, sisa karton di bawah foto adalah...
Soal No. 02
Sebuah foto berukuran
tinggi 30 cm dan lebar 20 cm ditempel pada sebuah karton. Sisa karton
di sebelah kiri, kanan, atas foto 2 cm. Jika foto dan karton sebangun,
sisa karton di bawah foto adalah...
Soal No. 03
Diberikan dua buah persegipanjang ABCD dan persegipanjang PQRS seperti gambar berikut.
Kedua persegipanjang tersebut adalah sebangun. Tentukan:
a) panjang PQ
b) luas dan keliling persegipanjang PQRS
Soal No. 04
Perhatikan gambar berikut!
Tentukan panjang DB!
Soal No. 05
Perhatikan gambar berikut!
Tentukan panjang DE
Soal No. 06
Dari soal berikut ini tentukan panjang EF!
Soal No. 07
Perhatikan gambar berikut ini!
Jarak titik E ke B adalah....
Soal No. 08
Seorang murid yang berdiri pada jarak 3 meter dari tiang lampu memiliki
bayangan oleh sinar lampu sepanjang 3 meter. Jika tinggi tinggi tiang
tersebut adalah 2,8 meter, maka tinggi murid itu adalah ....
Soal No. 09
Terdapat
sebuah persegi panjang dengan ukuran panjang 15cm dan lebar 10cm. Jika
lebar persegi panjang tersebut ditambahkan 2cm, berapakah panjang
persegi panjang kedua agar kedua bangun tersebut sebangun?
PTS GENAP MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VIII TAHUN PELAJARAN 2020/2021
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP
MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VIII
TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Jangan di klik gambar berikut
Jawablah pertanyaan berikut dengan benar dan jelas!
1. Ibu membeli karpet berbentuk lingkaran yang memiliki diameter 3 meter. Berapa luas karpet yang dibeli ibu?
2. Sebuah lantai berbentuk lingkaran memiliki luas 12.474 m². Hitunglah diameter lantai tersebut !
3. Kakak membuat alas gelas berbentuk lingkaran berdiameter 10 cm. Alas
gelas dibuat dari kain flanel. Jika kakak membuat 1 lusin alas gelas.
Hitunglah keseluruhan luas alas gelas tersebut!
4. Perhatikan gambar di bawah ini ! Tentukan keliling bangun di bawah !
Tentukan keliling bangun di atas !
5. Hitunglah luas bangun pada gambar soal nomor 4!
6. Taman belakang rumah bibi berbentuk lingkaran dengan dimeter 8 m. Berapa keliling dan luasnya?
7. Di belakang rumah Pak Amat ada kolam ikan berbentuk setengah
lingkaran. Kolam ikan tersebut memiliki jari-jari 3 meter. Berapa
keliling dan luas kolam ikan Pak Amat?
8. Adik memiliki mainan spin wheel. Setelah diukur, kelilingnya 132 cm. Berapa luas spin wheel milik adik?
9. Perhatikan gambar berikut!
Tentukan keliling dan luas bangun di atas !
10. Tentukan diameter lingkaran yang memiliki luas 18.634 m² !
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP MATA PELAJARAN MATEMATIKA TAHUN PELAJARAN 2020/2021
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP
MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII
TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Jangan di klik gambar berikut
Jawablah pertanyan berikut dengan benar dan jelas !
- Setiap minggu 4 ekor sapi dapat menghabiskan 16 karung rumput teki. Jika ayah mempunyai 9 ekor sapi, maka banyaknya rumput teki yang diperlukan ayah adalah ... karung.
- Suatu peta berskala 1 : 1.400.000. apabila jarak kota A dan B = 98 km, maka jarak kota A dan B pada peta adalah ... cm
- Pada suatu daerah pada gambar menggunakan skala 1 : 11.000.000. Jika jarak antara dua kota pada peta adalah 6 cm, maka jarak sebenarnya antara dua kota adalah ... km
- Suatu peta dibuat dengan skala 1 : 2.500.000. jika jarak sebenarnya dua kota adalah 150 km, maka jarak pada peta adalah ... cm
- Skala dari suatu gambar rencana 1 : 200. Jika tinggi gedung pada gambar rencana 12,5 cm, maka jarak sebenarnya adalah ... m
- Suatu gambar rencana berskala 1 : 240. Jika lebar gedung pada gambar rencana 12 cm, mala lebar gedung sesungguhnya adalah ... m
- Diketahui skala peta provinsi Bali 1 : 1.250.000. jika jarak antara kota Denpasar dan kota Negara pada peta 5,5 cm. Maka jarak sesungguhnya kedua kota tersebut adalah ... km
- Pada kegiatan “gerakan sejuta pohon”, siswa SD Bhakti menanam pohon mangga dan pohon kelengkeng. Perbandingan banyak pohon mangga dan kelengkeng adalah 4 : 7. Jika banyak pohon mangga yang ditanam 56 batang, maka banyak pohon kelengkeng yang ditanam adalah...
- Suatu hari ayah pergi ke pasar hewan. Perbandingan harga burung dan bebek adalah 2 : 6. Jumlah harga kedua hewan tersebut adalah Rp240.000,00. Harga satu ekor burung adalah...
- Harga 3 ekor ayam serama Rp105.000,00. Harga 15 ekor ayam serama adalah...
Selamat Mengerjakan
Soal Latihan UN Bidang Matematika Tingkat SMK (Jurusan PSP) Versi 3
Soal Latihan UN Bidang Matematika Tingkat SMK (Jurusan PSP) Versi 3
Silahkan kerjakan soal latihan UN Bidang Matematika Tingkat SMK (Jurusan PSP) Versi 3 dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Kerjakan di kertas selembar
2. Kerjakan dengan langkah-langkah penemuannya
3. Tugas dikumpulkan paling lambat 2 hari Sabtu pada minggu sekarang.
Soal latihan dapat di unduh di link berikut:
Soal Latihan UN Bidang Matematika Tingkat SMK (Jurusan PSP) Versi 3
Link soal terdapat di kolom deskripsi..
Selamat Mengerjakan...
Terimakasih..